Ticker

4/recent/ticker-posts

10 Reksa Dana Berkinerja Terbaik Hingga November 2021 di Bibit

Daftar Isi [Tampilkan]

 


Receh.in – Reksa dana campuran Jarvis Balanced Fund masih jadi reksa dana dengan kinerja terbaik selama tahun ini (hingga 25 November 2021) di aplikasi Bibit.

Reksa dana besutan Jarvis Asset Management itu menghasilkan return 55 persen secara year to date (ytd), sedangkan dalam 1 tahun terakhir memberikan pertumbuhan nilai investasi sebesar 80 persen.

Saat ini, berdasarkan fund fact sheet akhir Oktober 2021, portofolio Jarvis Balanced Fund didominasi aset saham (82,9 persen), diikuti pasar uang (15,8 persen) dan obligasi (1,30 persen).

Kinerja ciamik reksa dana campuran ini juga disertai dengan risiko yang lebih tinggi dibandingkan dengan reksa dana lain. Tercatat, drawdown 1 tahun atau penurunan nilai aset terbesar yang pernah dialami mencapai 13,6 persen.

Dalam 3 bulan terakhir, kinerja Jarvis Balanced Fund memang kurang bagus, mereka mencatat imbal hasil negatif.

Angka net asset value (NAV) tertinggi dicapai pada 9 Agustus 2021, dan sejak itu kinerjanya melandai.

Kondisi ini berkebalikan dengan reksa dana saham Manulife Saham Andalan yang dalam 3 bulan terakhir mencetak peningkatan sebesar 2,29 persen dan secara ytd mencetak imbal hasil 26 persen, tepat di belakang Jarvis Balanced Fund.

Sama-sama mayoritas di saham, top holding Jarvis adalah saham PT XL Axiata Tbk. (EXCL), PT Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA), PT Link Net Tbk. (LINK), Erajaya Swasembada Tbk. (ERAA), Adi Sarana Armada Tbk. (ASSA), PT Bank Jago Tbk. (ARTO), dan Smartfren Telecom Tbk (FREN).

Tabungan deposito juga jadi top holding  Jarvis Balanced Fund, yakni TD Bank Ina Perdana Tbk., TD  Bank Capital Tbk., dan TD Deutsche Bank.

Sementara itu, berikut adalah top holding Manulife Saham Andala per akhir Oktober:

  1. ASII Astra International Tbk
  2. DMMX Digital Mediatama Maxima Tbk.
  3. BBRI PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
  4. TLKM PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk.
  5. MCAS PT M Cash Integrasi Tbk
  6. BBCA PT Bank Central Asia Tbk.
  7. BMRI PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
  8. ARTO PT Bank Jago Tbk
  9. TBIG PT Tower Bersama Infrastructure Tbk
  10. MDKA PT Merdeka Copper Gold Tbk.

Reksa dana campuran lain juga menempati posisi 4 besar reksa dana dengan imbal hasil terbaik 2021, yakni Sucorinvest Flexi Fund dan Sucorinvest Citra Dana Berimbang. 

Bahkan, untuk kinerja 3 bulan, kedua reksa dana itu mengungguli Jarvis Balanced Fund maupun Manulife Saham Andalan.

Daftar Kinerja Reksa Dana di Aplikasi Bibit

Reksadana

Jenis

3M

YTD

1Y

Drawdown 1Y

AUM

Jarvis Balanced Fund

Campuran

-3.90%

55.11%

80.42%

-13.63%

683.89B

Manulife Saham Andalan

Saham

2.29%

26.30%

38.02%

-9.74%

2.27T

Sucorinvest Flexi Fund

Campuran

7.07%

19.09%

29.21%

-4.09%

225.37B

Sucorinvest Citra Dana Berimbang

Campuran

9.19%

19.09%

34.75%

-8.05%

108.40B

BNP Paribas Cakra Syariah Usd Kelas Rk..

Reksadana Global

1.93%

17.67%

21.17%

-5.28%

158.03M

Schroder Global Sharia Equity Fund Usd

Reksadana Global

1.63%

15.46%

19.94%

-6.22%

154.17M

Trim Kapital Plus

Saham

3.94%

13.20%

16.98%

-8.85%

75.85B

Simas Saham Unggulan

Saham

11.23%

10.79%

12.19%

-11.19%

1.36T

Trim Kapital

Saham

4.24%

10.72%

16.82%

-10.10%

143.96B

Sucorinvest Stable Fund

Obligasi

1.87%

8.25%

9.08%

N/A

4.84T

Data di atas diambil dari agen penjual efek reksa dana (APERD) Bibit Tumbuh Bersama, 27 November 2021.




Posting Komentar

0 Komentar