Ticker

4/recent/ticker-posts

Cara dan Syarat Menjadi Mitra GoCar (Driver)

Daftar Isi [Tampilkan]

Receh.in - Berminat untuk menjadi mitra GoCar? Jika iya, bersiaplah untuk mendaftar ke PT Aplikasi Karya Anak Bangsa. 

Dengan menjadi mitra GoCar kalian tentunya bisa meraih pendapatan hingga belasan juta rupiah per bulan. Bahkan saat ini sedang ada program insentif khusus buat mitra baru GoCar berupa bonus harisan sebesar Rp50.000 untuk 30 hari pertama.

Syarat untuk mendapatkan bous harian ini adalah menyelesaikan minimal 5 orderan dan pastikan performa minimal 80%. Performa adalah jumlah order selesai dibagi jumlah order yang masuk ke aplikasi.

Performa ini dapat dilihat di halaman beranda dengan klik tombol online, kemudian lihat bagian atas layar pada area dikotaki merah seperti gambar di bawah ini

Program insentif mitra baru GoCar ini berlaku untuk Mitra GoCar yang akunnya diaktifkan pada periode dan di kota berikut:

  • 18 April - 31 Juli 2022: Bandung, Surabaya, Malang, Medan, dan Palembang
  • 21 Mei - 31 Juli 2022: Pekanbaru dan Bandar Lampung
  • 20 Juni - 31 Juli 2022: Bali, Manado, Batam


Syarat Menjadi Mitra GoCar

  • Warga Negara Indonesia
  • Usia maksimal 65 tahun pada saat pendaftaran


Cara Mendaftar Menjadi Mitra GoCar

  • Siapkan dokumen yang dibutuhkan
  • KTP Asli (masih berlaku)
  • SIM A / A Umum / D2 / B1 Asli (dalam masa berlaku)
  • STNK Mobil Asli (pajak 5 tahunan dalam masa berlaku)
  • Buku rekening tabungan
  • Download Aplikasi “GoPartner” di sini: https://driver.gojek.link/
  • Isi data diri beserta dokumen yang dibutuhkan langsung melalui Aplikasi GoPartner
  • Pastikan kalian mengisi dengan benar untuk selanjutnya data Anda akan diverifikasi. Catatan:
  • Apabila data yang telah kalian isi melalui Aplikasi GoPartner lolos verifikasi, kalian akan menerima pemberitahuan untuk aktivasi akun melalui SMS.
  • Apabila terdapat data yang kurang tepat, kalian akan menerima pemberitahuan melalui SMS.
  • Kalian dapat melihat status pendaftaran kalian langsung di Halaman Registrasi Aplikasi GoPartner

Setelah lolos verifikasi data, silakan kalian ikuti langkah aktivasi yang diberikan melalui SMS yang akan dikirim ke nomor telepon yang telah kalian daftarkan. 

Akun sudah dapat diaktifkan dengan login di aplikasi GoPartner. Pastikan nomor telepon yang kalian daftarkan aktif agar bisa menerima SMS terkait pendaftaran kalian menjadi Mitra GoCar.

Untuk melakukan pendaftaran berikut link ke tautan pendaftaran mitra GoCar.


Cara Mengecek Status Pendaftaran 

Cek langsung pada aplikasi GoPartner dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka Aplikasi GoPartner kalian
  • Pilih Daftar jadi Mitra
  • Masukan Nomor Handphone yang pernah kalian daftarkan
  • Masukan Kode OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor yang kalian masukan
  • Status pendaftaran kalian akan muncul 


Catatan Gojek: Proses rekrutmen Mitra GoCar baru dilakukan menyesuaikan dengan kebutuhan di masing-masing wilayah dan dapat dibuka maupun ditutup kapan saja tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu. Pendaftaran oleh calon mitra yang telah dilakukan secara online melalui aplikasi GoPartner, akan diproses lebih lanjut apabila terdapat kebutuhan penambahan driver di wilayah di mana calon mitra mendaftar.

Posting Komentar

0 Komentar