Ticker

4/recent/ticker-posts

Data dan Jadwal IPO Menthobi Karyatama (MKTR)

Daftar Isi [Tampilkan]


Receh.in
– Perusahaan sawit
PT Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR) bersiap menggelar initial public offering atau IPO di Bursa Efek Indonesia dengan menawarkan 2,5 miliar saham di rentang harga Rp100 – Rp 150 per saham.

Saat ini saham Menthobi Karyatama Raya dimiliki oleh PT Maktour Bangun Persada (95%) dan Fuad Hasan Masyhur (5%), pemilik Maktour Tour & Travel.

Proses IPO akan masuk tahap book building atau penawaran awal yang berlangsung periode 17–24 Oktober 2022. Partisipasi atau pemesanan dalam Book Building maupun IPO dapat diikuti melalui E-IPO.

Adapun nilai nominal saham baru yang dikeluarkan dari portepel Perseroan adalah Rp10 setiap saham, yang mewakili sebanyak-banyaknya sebesar 20,83% dari modal ditempatkan dan disetor Perseroan setelah Penawaran Umum Perdana Saham  (IPO).

Pemesanan saham MKTR dapat dilekukan melalui Sistem Penawaran Umum Elektronik harus disertai dengan ketersediaan dana yang cukup pada RDN pemesan yang terhubung dengan Sub Rekening Efek Pemesan yang digunakan untuk melakukan pemesanan saham.

Dari aksi korporasi ini perseroan bisa meraup dana segar sebanyak-banyaknya Rp375 miliar.


Jadwal IPO MKTR 

Keterangan

Jadwal

Masa Penawaran Awal

17 Oktober 2022 – 24 Oktober 2022

Tanggal Efektif

27 Oktober 2022

Masa Penawaran Umum Perdana Saham

28 Oktober 2022 – 2 November 2022

Tanggal Penjatahan

02-Nov-22

Tanggal Distribusi Saham Secara Elektronik

03-Nov-22

Tanggal Pencatatan Saham dan Waran Seri I Pada Bursa Efek Indonesia

04-Nov-22

Periode Perdagangan Waran Seri I

4 November 2022 – 29 Oktober 2025

Periode Pelaksanaan Waran Seri I

12 Mei 2023 – 31 Oktober 2025

Dalam IPO ini MKTR memakai jasa Danatama Makmur Sekuritas (II) sebagai Penjamin Emisi Efek dan partisipan admin.


Gratis Waran Seri I

Bersamaan dengan Penawaran Umum ini MKTR juga menerbitkan Waran Seri I sebanyak-banyaknya 2,5 miliar atau sebanyak-banyaknya 26,32% dari total jumlah saham ditempatkan dan disetor penuh pada saat pernyataan pendaftaran dalam rangka Penawaran Umum Saham Perdana ini disampaikan.

Waran Seri I yang menyertai penerbitan Saham Baru adalah efek yang memberikan hak kepada pemegangnya untuk melakukan pembelian Saham Biasa Atas Nama yang bernilai nominal Rp10 setiap sahamnya dengan Harga Pelaksanaan yang belum ditentukan.

Waran Seri I ini diberikan secara cuma-cuma (gratis) sebagai insentif bagi para Pemegang Saham Baru yang Namanya tercatat dalam daftar penjatahan Penawaran Umum yang dikeluarkan oleh Biro Administrasi Efek pada Tanggal Penjatahan.

Setiap pemegang 1 Saham Baru Perseroan berhak memperoleh 1 waran dimana setiap 1 waran memberikan hak kepada pemegang untuk membeli 1 Saham Baru Perseroan yang dikeluarkan dalam portapel.

Pemegang Waran Seri I tidak mempunyai hak sebagai Pemegang Saham termasuk hak dividen selama Waran Seri I tersebut belum dilaksanakan menjadi saham.

Apabila Waran Seri I tidak dilaksanakan sampai habis masa berlakunya, maka Waran Seri I tersebut menjadi kadaluarsa, tidak bernilai dan tidak berlaku.


Saham untuk Karyawan

Perseroan akan mengalokasikan sebesar-besarnya 0,60% dari Saham Yang Ditawarkan pada saat Penawaran Umum Perdana Saham untuk program alokasi saham kepada karyawan (ESA) yaitu sebanyak-banyaknya 15 juta saham, dengan Harga Pelaksanaan ESA yang sama dengan Harga Penawaran.

Perseroan juga menyetujui Program Opsi Kepemilikan Saham kepada Manajemen dan Karyawan (Management and Employee Stock Option Plan - MESOP) dengan jumlah sebanyak sebesar-besarnya 10% atau sejumlah sebanyak-banyaknya 950 juta saham biasa atas nama dari modal disetor dan ditempatkan penuh Perseroan sebelum Penawaran Umum, pelaksanaan konversi Waran Seri I dan MESOP.

 

Penggunaan Dana hasil IPO

1. Sekitar 95,01% akan digunakan untuk penyertaan saham, yaitu:

  • a. Sekitar 6,67% kepada PT Menthobi Hijau Lestari (MHL) yang selanjutnya akan digunakan untuk:
    • i. Sekitar 5,00% akan digunakan untuk pembangunan fasilitas pengelolaan limbah menjadi pupuk untuk menunjang kegiatan usaha MHL.
    • ii. Sekitar 1,67% akan digunakan untuk modal kerja, yaitu:
      • Perawatan sarana dan prasarana operasional terkait pengelolaan dan pengolahan limbah kelapa sawit.
      • Pembelian aset pendukung untuk pengelolaan dan pengolahan limbah kelapa sawit.
  • b. Sekitar 1,67% kepada PT Menthobi Agro Raya (MAR) yang selanjutnya digunakan untuk modal kerja, yaitu:
    • i. Perawatan sarana dan prasarana operasional terkait pembibitan kelapa sawit
    • ii. Pembelian bibit kelapa sawit
  • c. Sekitar 1,67% kepada Menthobi Transtitian Raya (MTR) yang selanjutnya digunakan untuk modal kerja, yaitu:
    • i. Perawatan sarana dan prasarana operasional terkait kegiatan usaha MTR.
    • ii. Pembelian sarana transportasi dan alat berat
  • d. Sekitar 85,00% kepada PT Menthobi Makmur Lestari (MMAL) yang selanjutnya akan digunakan untuk:
    • i. Sekitar 5,00% akan digunakan untuk pembangunan fasilitas water management untuk menunjang kegiatan usaha MMAL.
    • ii. Sekitar 58,33% akan digunakan untuk perluasan lahan perkebunan melalui pembebasan lahan di area izin lokasi MMAL. Lahan-lahan di sekitar wilayah kebun MMAL yang dimaksud merupakan perluasan lahan tanaman baru yang mencapai 1.200 Ha.
    • iii. Sekitar 6,67% akan digunakan untuk penyempurnaan pembangunan Pabrik Kelapa Sawit seperti maintenance, perbaikan stasiun utama dan stasiun pendukung beserta sarana penunjangnya yang akan dilakukan MMAL sejalan dengan meningkatnya produksi Tandan Buah Segar MMAL maupun dari pihak ketiga.
    • iv. Sekitar 3,33% akan digunakan untuk modal kerja, yaitu:
      • Pembelian Tanda Buah Segar dan pupuk, dan
      • Perbaikan dan perawatan sarana dan prasarana di operasional perkebunan
    • v. Sekitar 11,67% akan digunakan untuk pelunasan sebagian utang Bank

2. Sekitar 4,99% akan digunakan untuk modal kerja Perseroan, yaitu: 

  • a. pembiayaan kegiatan operasional Perseroan; dan 
  • b. pembelian Tandan Buah Segar (TBS) dari pihak ketiga.


Pengurus dan Pengawas Perusahaan 

Dewan Komisaris

  • Komisaris Utama: Muhammad Rocky Masyhur
  • Komisaris Independen: Bambang Widodo

Direksi

  • Direktur Utama: Harry Mohamad Nadir
  • Direktur: Wawan Sulistyawan
  • Direktur: Bambang Laksanawan
  • Direktur: Mohammad Arief Pahlevi Pangerang


Kantor Pusat

PT Menthobi Karyatama Raya Tbk Gedung Wisma Maktour Lt.4

Jalan Otto Iskandardinata No. 80 Jakarta Timur 13330

Telp.: 021-50201035

Email: corporate@mktr.co.id

Situs web: https://mktr.co.id


Posting Komentar

0 Komentar